Loading, please wait...
MansionSports - Eksodus pemain Juventus yang terjadi pada revolusi Thiago Motta terus terjadi, meski bursa transfer musim panas 2024 telah ditutup di liga top Eropa. Namun, bursa transfer di Turki masih dibuka hingga 18 September.Revolusi Juventus di musim panas ini terlihat dengan datangnya pemain-pemain, khususnya di lini tengah, seperti Teun Koopmeiners, Douglas Luiz, dan Khephren Thuram. Ditambah rekrutan lainnya seperti Juan Cabal, Nico Gonzalez, dan Francisco Conceicao.Juventus juga berbenah pasca era Massimiliano Allegri dengan perginya Adrien Rabiot, Federico Chiesa, Moise Kean, Alex Sandro, hingga Moise Kean. Menyusul mereka adalah winger timnas Serbia, Filip Kostic.Dikabarkan Tuttosport, Juventus sepakat meminjamkan Kostic ke Fenerbahce arahan Jose Mourinho dengan skema pinjaman, serta opsi beli permanen. Kabarnya, Fenerbahce juga akan membayar gaji Kostic penuh selama periode tersebut."Filip Kostic ke Fenerbahce, here we go! Kesepakatan disetujui secara prinsip dengan pinjaman plus opsi beli (klausul) dari Juventus. Lampu hijau dari Juve dan kini bertolak (ke Turki) dari sisi pemain," tutur Fabrizio Romano.Disinyalir harga beli permanen pemain berusia 31 tahun berada pada kisaran 5 hingga 6 juta euro. Juventus masih memiliki kontrak Kostic yang bertahan hingga 2026, tapi Fenerbahce bisa mempermanenkannya di akhir musim 2024-2025.Filip Kostic sudah kenyang pengalaman bermain di Eropa dengan Groningen, Stuttgart, Hamburg, Eintracht Frankfurt, dan Juventus. Bersama Serbia, Kostic punya 64 caps dengan catatan tiga gol dan ia kompatriot bagi Dusan Vlahovic. Kehadiran Kostic juga menambah panjang daftar pemain baru Fenerbahce setelah Youssef En-Nesyri, Caglar Soyuncu, Allan Saint-Maximin, Rade Krunic, dan Sofyan Amrabat.