Cedera di Euro 2024, Pedri Angkat Bicara soal Permintaan Maaf Toni Kroos

Cedera di Euro 2024, Pedri Angkat Bicara soal Permintaan Maaf Toni Kroos

MansionSports - Kelolosan Spanyol ke semifinal Euro 2024 dilalui dengan kerja keras dan perjuangan di perempat final, sebab mereka menyingkirkan tuan rumah Jerman dengan skor 2-1. Dari tiga laga itu ada tiga 'tumbal' untuk laga melawan Prancis di semifinal.

Dani Carvajal dan Robin Le Normand absen karena sanksi akumulasi kartu, sementara Pedri tak bisa lagi bermain di Euro 2024 karena cedera. Pemain berusia 21 tahun cedera usai mendapatkan tekel keras dari gelandang Jerman, Toni Kroos.

Cedera bak cerita berulang (kambuhan) yang terjadi kepada Pedri sejak 2020, saat ia masih berusia 17 tahun. Situasi itu kembali terjadi di Euro 2024 ketika ia mendapatkan tekel keras dari Kroos, dan sang pemain yang memutuskan pensiun itu meminta maaf kepada Pedri.

Gelandang Barcelona itu angkat bicara mengenai cedera dan permintaan maaf dari Kroos tersebut. Pedri tidak akan meninggalkan Jerman dan akan selalu ada untuk mendukung rekan setimnya.

Produk La Masia itu juga berbicara soal dukungan besar yang diterimanya, serta merespons permintaa maaf dari Kroos.

"Saya datang ke Jerman untuk Euro 2024 dan saya akan melanjutkannya di sini, hingga akhir. Karena mimpi itu, jangan diragukan lagi, terus berlanjut," papar Pedri di Instagram.

"Minggu ini saatnya memberi semangat dan berkontribusi dengan cara lain untuk keluarga besar ini yaitu Spanyol. Dukungan mereka dan kalian semua sungguh luar biasa."

"Momen tersulit telah berlalu dan jalan kembali kini dimulai, untuk segera tiba di kekuatan penuh bersama Barcelona.

"Terima kasih, Toni Kroos atas pesan Anda. Ini adalah sepak bola dan hal-hal seperti ini terjadi. Karier dan rekor Anda tetap abadi. Saya hanya ingin mengatakan satu hal lagi. Ayo Spanyol!"

La Furia Roja besutan Luis de la Fuente akan bertanding melawan Prancis di Allianz Arena, Rabu (10/07) pukul 02.00 dini hari WIB. Prancis ke semifinal usai menyingkirkan Portugal via drama adu penalti (5-3) setelah laga berakhir imbang tanpa gol di waktu normal.

Tanpa Pedri di lini tengah, De la Fuente dapat memainkan Dani Olmo, Mikel Merino, Alex Baena, hingga Martin Zubimendi untuk mendampingi Fabian Ruiz dan Rodri.

Cedera di Euro 2024, Pedri Angkat Bicara soal Permintaan Maaf Toni Kroos

Cedera di Euro 2024, Pedri Angkat Bicara soal Permintaan Maaf Toni Kroos

MansionSports - Kelolosan Spanyol ke semifinal Euro 2024 dilalui dengan kerja keras dan perjuangan di perempat final, sebab mereka menyingkirkan tuan rumah Jerman dengan skor 2-1. Dari tiga laga itu ada tiga 'tumbal' untuk laga melawan Prancis di semifinal.

Dani Carvajal dan Robin Le Normand absen karena sanksi akumulasi kartu, sementara Pedri tak bisa lagi bermain di Euro 2024 karena cedera. Pemain berusia 21 tahun cedera usai mendapatkan tekel keras dari gelandang Jerman, Toni Kroos.

Cedera bak cerita berulang (kambuhan) yang terjadi kepada Pedri sejak 2020, saat ia masih berusia 17 tahun. Situasi itu kembali terjadi di Euro 2024 ketika ia mendapatkan tekel keras dari Kroos, dan sang pemain yang memutuskan pensiun itu meminta maaf kepada Pedri.

Gelandang Barcelona itu angkat bicara mengenai cedera dan permintaan maaf dari Kroos tersebut. Pedri tidak akan meninggalkan Jerman dan akan selalu ada untuk mendukung rekan setimnya.

Produk La Masia itu juga berbicara soal dukungan besar yang diterimanya, serta merespons permintaa maaf dari Kroos.

"Saya datang ke Jerman untuk Euro 2024 dan saya akan melanjutkannya di sini, hingga akhir. Karena mimpi itu, jangan diragukan lagi, terus berlanjut," papar Pedri di Instagram.

"Minggu ini saatnya memberi semangat dan berkontribusi dengan cara lain untuk keluarga besar ini yaitu Spanyol. Dukungan mereka dan kalian semua sungguh luar biasa."

"Momen tersulit telah berlalu dan jalan kembali kini dimulai, untuk segera tiba di kekuatan penuh bersama Barcelona.

"Terima kasih, Toni Kroos atas pesan Anda. Ini adalah sepak bola dan hal-hal seperti ini terjadi. Karier dan rekor Anda tetap abadi. Saya hanya ingin mengatakan satu hal lagi. Ayo Spanyol!"

La Furia Roja besutan Luis de la Fuente akan bertanding melawan Prancis di Allianz Arena, Rabu (10/07) pukul 02.00 dini hari WIB. Prancis ke semifinal usai menyingkirkan Portugal via drama adu penalti (5-3) setelah laga berakhir imbang tanpa gol di waktu normal.

Tanpa Pedri di lini tengah, De la Fuente dapat memainkan Dani Olmo, Mikel Merino, Alex Baena, hingga Martin Zubimendi untuk mendampingi Fabian Ruiz dan Rodri.