Chelsea Naik ke Posisi Empat Usai Bungkam Wolves 3-1

Chelsea Naik ke Posisi Empat Usai Bungkam Wolves 3-1

Chelsea naik ke posisi empat klasemen sementara Premier League usai menang 3-1 atas Wolverhampton Wanderers, Selasa (21/1) dini hari WIB.

The Blues yang sempat menduduki peringkat kedua pada bulan lalu, meraih kemenangan pertama dalam enam laga terakhir dan kini naik ke posisi keempat, menyalip Manchester City dan Newcastle United.

Unggul lebih dulu, tapi kebobolan lewat blunder Robert Sanchez

Bermain sebagai tuan rumah, Chelsea berhasil unggul lebih dulu lewat gol Tosin Adarabioyo pada menit ke-24.

Namun Wolves berhasil menyamakan kedudukan setelah kiper the Blues Robert Sanchez melakukan blunder fatal pada akhir babak pertama.

Kiper asal Spanyol tersebut gagal menangkap bola dari tendangan sudut dan Matt Doherty berada di posisi yang tepat untuk mencetak gol.

Cucurella dan Madueke mengembalikan keunggulan

Chelsea terus mendominasi permainan di babak kedua dan akhirnya kembali unggul lewat gol Marc Cucurella usai menerima umpan dari Kiernan Dewsbury-Hall pada menit ke-60.

Lima menit kemudian, sontekan Noni Madueke berhasil menjadikan skor 3-1 lewat asis dari Trevoh Chalobah, yang kembali ke Chelsea usai ditarik dari masa peminjaman di Crystal Palace.

Chelsea kini memiliki 40 poin dari 22 laga, selisih 10 poin dari puncak klasemen yang ditempati Liverpool, serta unggul dua poin dari City dan Newcastle.

Sementara itu Wolves masih terjebak di posisi ke-17, hanya unggul selisih gol dari Ipswich Town di zona merah.

Chelsea Naik ke Posisi Empat Usai Bungkam Wolves 3-1

Chelsea Naik ke Posisi Empat Usai Bungkam Wolves 3-1

Chelsea naik ke posisi empat klasemen sementara Premier League usai menang 3-1 atas Wolverhampton Wanderers, Selasa (21/1) dini hari WIB.

The Blues yang sempat menduduki peringkat kedua pada bulan lalu, meraih kemenangan pertama dalam enam laga terakhir dan kini naik ke posisi keempat, menyalip Manchester City dan Newcastle United.

Unggul lebih dulu, tapi kebobolan lewat blunder Robert Sanchez

Bermain sebagai tuan rumah, Chelsea berhasil unggul lebih dulu lewat gol Tosin Adarabioyo pada menit ke-24.

Namun Wolves berhasil menyamakan kedudukan setelah kiper the Blues Robert Sanchez melakukan blunder fatal pada akhir babak pertama.

Kiper asal Spanyol tersebut gagal menangkap bola dari tendangan sudut dan Matt Doherty berada di posisi yang tepat untuk mencetak gol.

Cucurella dan Madueke mengembalikan keunggulan

Chelsea terus mendominasi permainan di babak kedua dan akhirnya kembali unggul lewat gol Marc Cucurella usai menerima umpan dari Kiernan Dewsbury-Hall pada menit ke-60.

Lima menit kemudian, sontekan Noni Madueke berhasil menjadikan skor 3-1 lewat asis dari Trevoh Chalobah, yang kembali ke Chelsea usai ditarik dari masa peminjaman di Crystal Palace.

Chelsea kini memiliki 40 poin dari 22 laga, selisih 10 poin dari puncak klasemen yang ditempati Liverpool, serta unggul dua poin dari City dan Newcastle.

Sementara itu Wolves masih terjebak di posisi ke-17, hanya unggul selisih gol dari Ipswich Town di zona merah.