Loading, please wait...
MansionSports - Juara bertahan Copa America, timnas Argentina, selangkah menuju final Copa America 2024 dan akan menghadapi Kanada di MetLife Stadium, Rabu (10/07) pukul 07.00 WIB. Keduanya sudah saling bertemu di fase grup.Argentina menang 2-0 atas Kanada dan Lionel Scaloni, pelatih Argentina, memprediksi Kanada yang berbeda di laga nanti. Ia yakin Jesse Marsch, pelatih Kanada, akan menerapkan sesuatu yang berbeda dari fase grup."Semua pelatih mencatat untuk memperbaiki kesalahan dan melukai lawan kami," kata pelatih berusia 46 tahun itu, dikutip dari Reuters. "Setiap pelatih harus melakukan sesuatu yang berbeda. Kami akan mencoba menguasai bola dan menghentikan mereka memainkan permainan mereka."Scaloni juga memprediksi pertandingan sulit lawan Kanada karena permainan fisik mereka, tetapi ia yakin Argentina dapat mengimbanginya dengan kualitas individu di dalam skuad."Kanada mempunyai pemain-pemain yang kuat secara fisik dan juga bagus secara teknik, dengan pelatih yang menyampaikan cara bermain yang agresif," imbuh Scaloni."Mereka telah mempersulit semua tim. Secara fisik sulit untuk menandingi mereka, namun dengan aset yang kami miliki, kami berharap dapat memainkan pertandingan ini di pihak kami," harapnya.Scaloni juga menuturkan apabila megabintang Argentina, Lionel Messi, akan bermain di pertandingan melawan Kanada setelah sempat cedera ringan."Leo (Messi) baik-baik saja, dia menyelesaikannya dengan baik, jadi besok dia akan ambil bagian dalam pertandingan, kami tenang. Levelnya terlihat bagus. Dia penting bagi kami," urai Scaloni.